PANTAI LOGENDHING
Pantai Logendhing atau Pantai Ayah merupakan satu dari sekian obyek wisata pantai yang ada di Kebumen Jateng. Obyek wisata Pantai Logending sudah melegenda dan cukup terkenal di Kebumen bahkan Jawa Tengah. Obwis Pantai Logending mengkombinasikan wisata bahari dengan wisata hutan, yakni Hutan Logendhing yang berada di sekitaran pantai ini. Penamaan Logendhing sendiri diambil dari kata lo dan gendhing. Kata "lo" mempunyai arti nama sebuah pohon, yang mana pohon tersebut bisa dijadikan sebagai salah satu alat musik tradisional jawa, yakni gendhing. Selanjutnya kedua kata itu digabungkan menjadi satu, sehingga terbentuk nama "Logendhing". Hutan wisata yang berada di pantai logendhing merupakan hutan pohon jati yang dikelola oleh Perum Perhutani Kedu Selatan.
Berdasarkan sejarahnya, kawasan ini dahulunya merupakan daerah yang digunakan sebagai pos penjagaan dan pengawasan tentara Jepang dan Belanda saat menduduki Indonesia. Sejarah ini diperkuat dengan bukti berupa benteng-benteng yang berada di deretan pegunungan pantai selatan, tepatnya di Desa Argopeni yakni Benteng Pendhem. Benteng pendhem tersebut konon digunakan oleh tentara jepang dan belanda untuk mengintai musuh yang datang dari arah samudera hindia. Sejak tahun 1948-1950, hutan logendhing ini sudah dimiliki sepenuhnya oleh Indonesia dan sempat menjadi tempat persembunyian dan pengintaian pejuang Indonesia untuk mempertahankan kemerdekaan Indonesia. Pantai Logendhing ini memiliki bentangan alam yang sangat indah, airnya jernih, serta luasnya hamparan pasir hitam cokelat yang landai. Di kawasan pantai ini, wisatawan dapat dengan leluasa menghirup udara sejuk sembari berjalan menikmati indahnya pantai. Wisatawan juga bisa berfoto, bermain bola voley, sepak bola di pantai, menunggang kuda, atau sekadar duduk bersantai di tepian pantai. Usai menikmati indahnya pantai, wisatawan dapat melanjutnkan menyusuri kawasan hutan yang terletak tidak jauh dari pantai ini. Ada bermacam-macam pohon yang termasuk langka, baik yang berasal dari luar maupun lokal. Salah satunya adalah Pohon Mahon Afrika. Pohon mahoni Afrika ini termasuk langka, dan jarang dijumpai di hutan-hutan Indonesia. Walhasil, kawasan hutan logendhing ini sekaligus dijadiakan sebagai tempat konservasi tanaman langka, salah satunya Pohon Mahoni Afrika.
#wonderfullkebumen
0 komentar:
Post a Comment