REFERENSI DESTINASI WISATA DI KABUPATEN KEBUMEN

Home » » ASRINYA PANTAI SURUMANIS AYAH KEBUMEN, SI MANIS DI TEPIAN SAMUDERA INDONESIA YANG MASIH VIRGIN

ASRINYA PANTAI SURUMANIS AYAH KEBUMEN, SI MANIS DI TEPIAN SAMUDERA INDONESIA YANG MASIH VIRGIN

Written By Unknown on Thursday, February 02, 2017 | 2/02/2017 05:53:00 AM

PANTAI SURUMANIS


Bentangan pegunungan karst Gombong selatan menyimpan keindahan yang jarang diketahui. Adalah Pantai Surumanis salah satunya. Berada di perbatasan antara Desa Pasir dan Desa Srati, Kecamatan Ayah, Kabupaten Kebumen. Lokasinya berjarak sekitar 30 km dari pusat kota Kebumen dengan lama perjalanan kira-kira 90 menit.



Pantai ini masih sepi oleh pengunjung. Kesan pertama ketika menginjakkan kaki di pantai Surumanis ini adalah bersih dan asri. Pemandangan yang disajikan sangat menawan. Bentangan pasir hitam kecoklatan seluas kurang lebih 600 meter persegi. Serta jajaran tebing-tebing hijau yang menjulang dan memagari pantai ini dari timur ke barat. Di sisi barat pantai ini dibatasi oleh Bukit Bunton yang dipenuhi rimbunan pohon kelapa. Sedang di bagian timur berbatasan dengan Tanjung Karang Pengantin. Seperti umumnya pantai selatan, pantai ini mempunyai gulungan ombak yang besar dan cukup berbahaya.



Untuk menuju ke lokasi pantai ini dapat melalui rute ke Pantai Suwuk atau ke Pantai Karangbolong. Akses menuju ke pantai ini merupakan tantangan tersendiri. Pengunjung akan melalui medan yang cukup berat dan menguras tenaga. Karena letaknya yang berdampingan, untuk menuju ke lokasi dapat melalui Pantai Pecaron. Dari Pantai Pecaron perjalanan akan dilanjutkan dengan berjalan kaki sejauh sekitar 1 km menyusuri bukit yang terjal.

Selain itu terdapat akses lain. Yaitu dengan melalui Tempat Pelelangan Ikan Pasir. Jalan yang di lalui pun tak kalah ekstrim. Hanya berupa jalan setapak yang hanya bisa dilalui dengan berjalan kaki atau menggunakan sepeda motor. Itu pun hanya sampai di Pantai Lampon. Untuk menuju lokasi perjalanan akan dilanjutkan dengan berjalan kaki menyusuri Bukit Silayur yang berjarak sekitar 500 km.

Setelah perjalan yang melelahkan, pengunjung dapat rehat sejenak di puncak bukit. Di sini terdapat sebuah warung makanan dan minuman yang di kelola oleh warga sekitar. Pengunjung dapat mengisi perut serta melepas dahaga sembari memulihkan tenaga. Perjalanan yang sangat melelahkan ini akan terbayar dengan pemandangan yang menyejukkan mata. 


Share this article :

0 komentar:

Post a Comment

JENIS WISATA

Total Pageviews

Popular Posts

 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. DESTINASI WISATA KEBUMEN KEREN - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger