HUTAN CEMARA WANAGAMA III
Hutan Cemara di kawasan pantai
Petanahan menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan yang berlibur di
pantai Petanahan. Namanya “Hutan Cemara Wanagama III (selanjutnya disingkat HCW
III)”, yang saat ini telah dijadikan sebagai obyek wisata edukasi hutan. HCW
III ini merupakan hutan pohon cemara udang dengan luas sekitar 600 hektar yang telah
diresmikan pada tahun 2010 oleh Bpk. Zulkifli Hasan, S.E., M.M., yang pada saat
itu menjabat sebagai menteri kehutanan. Peresmian HCW III ini diprakarsai oleh
Fak. Kehutana UGM, dengan tujuan sebagai pendorong inisiatif rehabilitasi pantai
yang ada di pulau jawa, terutama yang mempunyai ekosistem serupa (berupa
gumukan pasir).
HCW III pada awalnya dirintis dalam
skalla laboratorium yakni sebelum th 2007 oleh pihak UGM Yogyakarta. Pohon
cemara udang dipilih sebagai salah satu vegetasi tanaman di lokasi ini setelah
melihat ketahanannya dalam menahan gempuran tsunsmi sebagaimana terjadi di tepi
pantai Cilacap. Selanjutnya, HCW III ini diharapkan bukan hanya dijadikan
sebagai teaching forest (hutan pendidikan), tetapi juga hutan penelitian
(research forest). Selain itu Hutan Cemara ini diharapkan juga dapat
memberdayakan masyarakat sekitar, meningkatkan perekonomian, serta menjadi
pilihan bagi wisatawan pantai yang ingin merasakan sensasi kesejukan di bawah
rindangnya pohon cemara.
Kehadiran HCW III ini memang menjadi
magnet sekaligus penyejuk tersendiri bagi Pantai Petanahan. Sebelum ada HCW III
ini, pantai petanahan adalah sebuah pantai tandus, gersang dan sangat panas,
bahkan pasir-pasir di pesisir pantai terasa sangat panas hingga 70 derajat
Celcius. Dengan hadirnya HCW III ini, maka imej pantai Petanahan yang panas
tidaklah lagi terdengar. Pesisir pantai kini terasa sejuk, nuansa alam dan
sepoy angin yang sangat nyaman untuk bersantai bersama teman maupun keluarga
atau pasangan. Pohon-pohon cemara udang yang ditanam kini mulai rindang.
Daun-daun dan rantingya mulai mengembang dan merapat. Burung-burung bernyanyi
riang di tengah hutan cemara, seolah ingin menghibur pengunjung yang
mendatanginya. Tidak ada ruginya bagi anda yang ingin menikmati sensasi berada
di tengah hutan cemara. Kesejukan dan romantisme alam akan menghilangkan
sejenak beban hidup yang anda rasakan. Selamat mencoba berlibur di Hutan Cemara
Wanagama III Petanahan.
#wonderfullkebumen
0 komentar:
Post a Comment